Kamis, 24 November 2011
Hermawan Disambut Sekkot Palopo
PALOPO --- Sekretaris Kota (Sekkot) Palopo, HM Jaya, SH, M.Si, menyambut penuh kebahagiaan Hermawan, atlet panjat tebing asal Kota Palopo yang berhasil meraih emas dalam ajang Sea Games di Palembang, Rabu 23 Nopember, kemarin. Ia saat itu bertandang ke kantor Walikota Palopo. HM Jaya adalah ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Palopo.
Dalam kunjungannya, Hermawan bercerita panjang lebar bagaimana senang dan bangganya bisa meraih emas yang mengharumkan Indonesia pada umumnya serta Kota Palopo dan Sulawesi Selatan secara khusus.
Berkat keberhasilannya meraih emas panjat tebing kategori Speed Relay 15 meter, Hermawan yang juga alumni Smanet Palopo angkatan 2006 ini kebanjiran bonus.
"Mengenai bonus bagi peraih emas sampai sekarang belum saya terima, kabarnya hanya lebih seratus juta, banyak potongannya, padahal seperti yang diumumkan kalau yang dapat emas akan mendapatkan Rp200 juta," ungkapnya.
Dalam waktu dekat, saya juga akan dipanggil menghadap Gubernur Sulsel. "Mudah-mudahan dari beliau dapat bonus juga yang lebih besar," harapnya.
HM Jaya, dalam keterangannya selaku Ketua FPTI Kota Palopo, sangat berbangga dengan Hermawan, dan berharap kedepan akan banyak lagi atlet dari Palopo yang berlaga diajang internasional.(rp1/ary/d)SUMBER : Palopo Pos
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Populer Post
-
Ibuku hanya memiliki satu mata. Aku membencinya, ia adalah sebuah hal yang memalukan. Ibuku menjalankan sebuah toko kecil pada sebuah pas...
-
Nafsu birahi seringkali lepas kendali. Kalau tidak sanggup menjaganya, bisa-bisa aib menimpa. Bahkan, mungkin lebih parah daripada itu, dipe...
-
PALOPOTODAY.COM –Jelang dua tahun usia pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Luwu, Andi Mudzakkar dan Syukur Bijak, tepatnya tanggal 13 Febru...
-
Setelah Sarah Azhari, Rahma Azhari, Jullie Estelle dan Acha Septriasa, kini giliran Sheza Idris yang terpeleset masalah foto-foto berbau por...
-
PALOPO - Setelah empat kali berhasil menyabet piala Adipura, ditahun 2011 ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo kembali menargetkan Piala Adi...
Label
Cerita Cinta
(3)
download mp3
(2)
Figur Dan Artis
(19)
hiburan
(28)
Hukum Dan Kriminal
(26)
Humor Ngakak
(25)
info palopoji
(23)
Kisah Sukses
(4)
Mancanegara
(15)
mistery
(11)
olahraga
(60)
otomotif
(19)
pasang iklan
(2)
photograpy
(25)
Puisi
(10)
recent posts
(22)
religi
(1)
renungan
(13)
Sejarah
(8)
teknologi
(9)
tips
(24)
unik
(59)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar