MotoGP Valencia hari Minggu nanti akan menjadi momen terakhir Valentino Rossi dengan
Ducati. Rossi akan kembali membela Yamaha musim depan, dan pada hari
Selasa (13/11) mendatang, dirinya akan menjalani uji coba untuk pertama
kali di atas motor YZR-M1.
Di Valencia, Rossi akan mengakhiri
kerja samanya dengan Ducati yang telah terjalin sejak awal tahun 2011,
dan akan kembali bertandem dengan Jorge Lorenzo di tim Garpu Tala. Pebalap Italia itupun mengaku sudah tak sabar menanti uji coba.
"Akan
sangat menarik menjalani uji coba mendatang, karena saya akan memahami
di mana level saya berada bila mengendarai YZR-M1. Hari itulah saya akan
mengerti bagaimana perasaan saya setelah menjalani dua musim yang
buruk. Saya sudah tak sabar," ujar Rossi.
The Doctor juga mengaku
bahwa perpisahannya dengan Ducati hari Minggu (11/11) nanti akan sangat
emosional karena ia telah bekerja dengan orang-orang perusahaan asal
Italia itu selama dua tahun.
"Hari Minggu nanti akan sangat
sulit, mengingat saya telah bekerja sama dengan orang-orang Ducati
sepanjang tahun. Menjalani perubahan tim pasti akan sangat emosional.
Meski hasil balap nanti tak seberapa bagus, bagaimanapun kami telah
bersama-sama menjalani masa-masa yang baik dan kami sudah bekerja
maksimal," pungkasnya.
Selama membela Ducati, Rossi belum pernah
meraih satupun kemenangan. Ia pun hanya meraih tiga podium selama
membela tim yang bermarkas di Borgo Panigale itu. (mcn/kny) SUMBER : Bolanet
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Populer Post
-
Ibuku hanya memiliki satu mata. Aku membencinya, ia adalah sebuah hal yang memalukan. Ibuku menjalankan sebuah toko kecil pada sebuah pas...
-
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata Foto perempuan mirip artis seksi Julia Perez dan Wulan Guritno beredar di dunia maya. TRIBUNN...
-
jhon Refra Kei atau yang biasa disebut Jhon Kei, tokoh pemuda asal Maluku yang lekat dengan dunia kekerasan di Ibukota. Namanya semakin...
-
Berikut mungkin bisa jadi perhatian Buat anda pengguna laptop : 1. Menjaga sirkulasi udara pada laptop. Usahakan untuk tidak men...
-
Zona Golden Korea telah meluncurkan Bra emas seharga US $ 1.89 Juta fashion show di Seoul. Bra emas bernama "Phoenix" yang dihiasi...
Label
Cerita Cinta
(3)
download mp3
(2)
Figur Dan Artis
(19)
hiburan
(28)
Hukum Dan Kriminal
(26)
Humor Ngakak
(25)
info palopoji
(23)
Kisah Sukses
(4)
Mancanegara
(15)
mistery
(11)
olahraga
(60)
otomotif
(19)
pasang iklan
(2)
photograpy
(25)
Puisi
(10)
recent posts
(22)
religi
(1)
renungan
(13)
Sejarah
(8)
teknologi
(9)
tips
(24)
unik
(59)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar